Hubungan Prabowo-Amien Rais sudah terjalin baik sejak musim Pilpres 2014. dimana Gerindra dengan PAN telah berkoalisi dalam mendukung Prabowo sebagai salah satu Capres.
Namun ditengah penentuan siapa capres dan cawapres yang akan maju pada Pilpres 2019, hubungan antara PAN-Gerindra seperti mendingin. banyak spekulasi jika Prabowo-Amien diambang pecah kongsi.
Amien yang digadang-gadang maju jadi Capres seolah menjadi salah satu pemicunya. disisi lain Gerindra tetap kukuh mendukung Prabowo.
Ternyata isu-isu tersebut dinilai oleh Prabowo sebagai salah satu ulah oknum yang ingin merusak hubungannya dengan Amien Rais.
Hubungan saya dan Pak Amien pun mau dirusak. Itu kurang ajar," kata Prabowo, Sabtu (14/7/2018) dalam acara halalbihalal Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia di Masjid Al Furqon, Senen seperti dilansir detik.com 16/07;
Menurut Anggota Badan Komunikasi Partai Gerindra, Andre Rosiade,sosok rahasia yang berusaha merusak hubungan Amien dan Prabowo sudah dikenali baik dari Gerindra maupun PAN. Meski demikian, Andre tak menyebut eksplisit nama pihak tersebut.
Saya rasa kader Partai Gerindra dan PAN sudah tahu orang itu," kata anggota badan komunikasi Partai Gerindra, Andre Rosiade, dalam perbincangannya, Minggu (15/7/2018).
Gerindra pun mengklaim hubungan Prabowo dengan Amien Rais sangat baik, upaya-upaya memecah hubungan tersebut dinilai gagal oleh Gerindra. biarkanlah masyarakat yang menilai siapa orang tesebut, ungkap Andre.
BACA SUMBER
Komentar
Posting Komentar